Sudahkah kita memperhatikan, menyadari bagaimana keadaan, cara maupun langkah hidup kita? Apa yang kita utamakan? Kapankah kita terakhir kali menaati dan mengikuti suara maupun kehendak Tuhan, apakah kemarin, dua hari yang lalu, bulan lalu, bahkan setahun yang lalu, ataukah dengan setia berusaha menaati-Nya?
Hagai 1:5, "Oleh sebab itu, beginilah firman TUHAN semesta alam: Perhatikanlah keadaanmu!"
Ayat 7-nya juga menyatakan, "Beginilah firman TUHAN semesta alam: Perhatikanlah keadaanmu!"
Dalam versi Terjemahan Baru (TB) 2 dikatakan, perhatikanlah langkah hidupmu. Lebih dari sekali dinyatakan, kita tahu, berarti sangat penting.
Sekarang TUHAN Yang Mahakuasa mengatakan, 'Pikirkanlah apa yang sedang terjadi." (ayat 5, VMD)
And then a little later, GOD-of-the-Angel-Armies spoke out again: "Take a good, hard look at your life. Think it over." (MSG)
TUHAN Yang Mahakuasa mengatakan, "Pikirkanlah apa yang kamu lakukan." (ayat 7, VMD)
"Pikirkanlah baik-baik," demikian firman TUHAN semesta alam. "Pertimbangkanlah tindakan-tindakan yang telah kamu ambil, dan apa yang terjadi sebagai akibatnya." (FAYH)
Dengan menyadari, merenungkan, mempertimbangkan, memikirkan baik-baik cara hidup kita, apalagi kemudian mendoakannnya, mengharapkan bantuan dan yang terbaik dari Tuhan, serta sungguh-sungguh berupaya menyenangkan hati-Nya dengan pertolongan Roh Kudus, akan timbul rasa takut akan Tuhan, mendengarkan serta menaati Dia dan kehendak-Nya dalam hidup kita.
Yakobus 3:13 (FAYH), "Jika Saudara bijaksana, tempuhlah jalan hidup yang baik, supaya perbuatan yang baik sajalah yang akan Saudara lakukan. Dan jika Saudara tidak menyombongkan perbuatan baik itu, maka Saudara benar-benar bijaksana!"
Who is there among you who is wise and intelligent? Then let him by his noble living show forth his [good] works with the [unobtrusive] humility [which is the proper attribute] of true wisdom. (AMP)
If you are wise and understand God's ways, live a life of steady goodness so that only good deeds will pour forth. And if you don't brag about the good you do, then you will be truly wise! (NLT)
~ FG